14.10.11

4 Diet Untuk Menyembuhkan Patah Hati

img
Dok. Thinkstock

Patah hati bisa membuat seseorang kehilangan gairah dan semangat, sebagian orang juga mengalami perasaan sedih yang mendalam dan menjadi menutup diri. Dalam kondisi tersebut, beberapa orang mencari pelarian melalui makanan. Tapi apakah itu benar-benar efektif untuk mengembalikan mood?

Tidak ada studi yang menyebutkan bahwa makanan dapat menyembuhkan luka hati. Namun, beberapa orang menyakini bahwa makanan tertentu seperti es krim dan coklat dapat membuat suasana hati lebih baik.

"Setelah perpisahan, mengonsumsi makanan yang dapat membuat mood menjadi lebih baik tampaknya penting", jelas seorang ahli gizi Staphanie Clarke, yang dikutip dari shine.

Namun clarke juga menuturkan bahwa terlalu banyak makan coklat dan es krim menyebabkan penambahan berat badan. Parahnya lagi, mengonsumsi coklat terlalu banyak akan memperburuk suasana hati.

Clarke memberikan pilihan makanan sehat yang membantu mengembalikan energi positif dalam tubuh dan tidak membuat lemak menimbun dalam tubuh.

Sup sayur
Makanan hangat tersebut akan menenangkan suasana hati. Memakan semangkuk sayuran hangat diyakini dapat mengembalikan semangat yang hilang.

Coklat hangat
Seduh minuman coklat hangat dicampur dengan susu rendah lemak. Kandungan zat dalam coklat juga bisa membuat suasana hati Anda lebih stabil.

Yoghurt
Yoghurt bisa menjadi pilihan untuk menggantikan es krim. Campurkan buah dan sirup ke dalam yoghurt untuk menambah keceriaan Anda.

Teh
Saat stress, ubahlah kebiasaan minum kopi dengan teh. Penelitian di Universitas College London, Inggris menunjukkan bahwa minum teh hitam empat kali sehari selama enam minggu dapat mengurangi hormon kortisol yang memicu stress. Sedangkan teh hijau mengandung theanin yang meningkatkan relaksasi otak.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...